Review Game: Hitman

Januari 04, 2016

Nama              : Katarina Aditya A.
NPM               : 59413890
Kelas               : 3IA22
Mata Kuliah    : Desain Pemodelan Grafik
Nama Dosen   : Syefani Rahma Deski




Game ini berkisah tentang seorang pembunuh professional yang bahkan kita tidak sadari keberadaannya di sekitar kita. Hingga tiba tiba nanti kita menemukan seseorang yang mati dalam tidur hingga kecelakaan yang aneh sementara pembunuh ini tidak meninggalkan bekas yang dapat terdeteksi musuh. Metode membunuh yang digunakan dari yang kalem sampai yang brutal. Saking serunya game ini, sampai sampai dibuat hingga saat ini mencapai 5 series. 


1. HITMAN : CODENAME 47


Ini adalah seri pertama game hitman. Series pertama ini dirilis pada tanggal 19 November 2000 pada Windows PC. Developer dari series pertama ini adalah Danish developer IO Interactive dan dipublikasikan oleh Edios Interactive. Codename 47 memperkenalkan kepada kita karakter utama dari game ini yang bernama Agent 47. Agent 47 adalah klon yang dibuat oleh Prof. Dr. Otto Wolfgang Ort-Mayer, seorang ilmuan yang memiliki ide tentang pengklonan.
Sang profesor mendirikan sebuah institusi untuk percobaan genetik. Pada laboratorium di institusi tersebut profesor itu menciptakan 47 klon dan lebih yang diberi ciri khas botak di kepala mereka dan memiliki barcode di bagian belakang kepala tiap agent tersebut. Ide untuk menampilkan barcode sebagai karakteristik sang karakter muncul dari sang graphic designers daripada game ini yang bernama Jesper Jorgensen.
Hal kedua yang menarik dari game ini yang tidak dapat disampingkan adalah highlight music dari soundtrack game ini yang di persembahkan oleh Jesper Syd. Nama yang tidak asing dikalangan pecinta game, karena banyak karyanya di game game seperti Assassin Creed, Darksiders 2, dll. 


2. HITMAN 2 : SILENT ASSASSIN


Series kedua ini dirilis pada tanggal 30 September 2002 untuk Xbox, 1 Oktober 2002 untuk Windows dan Playstation 2, dan 19 Juni 2003 untuk GameCube. Game ini juga lebih bagus dibagian grafis, suara, dan object object yang lebih dinamis dari sebelumnya. 
Kisah untuk series kedua ini adalah tentang agent 47 dalam mencari kedamaian. Dia telah menyerah pada kehidupan sebagai seorang pembunuh dan telah pindah ke sebuah gereja dan bekerja sebagai tukang kebun untuk Bapa Vittorio. Namun Vittorio di culik dan agent47 kembali pada pekerjaannya untuk melacak keberadaan Bapa.
Sekuel kedua ini sedikit lebih mudah bagi agan agan yang masih newbie karena bug yang jauh lebih sedikit dari sekuel sebelumnya. Namun AI (Artificial Intelegence) dalam game ini dapat juga gugup dan merasakan paranoid sehingga memerlukan kepandaian tertentu dalam menguasai karakter game ini. 
Background music juga masih cukup baik karena masih orang yang sama yang membuatnya yaitu Jesper Syd.


3. HITMAN CONTRACTS


Series ketiga ini rilis pada tanggal 20 April 2004 untuk Windows, Xbox, dan Playstation 2. Dari segi visual dan audio pada seri ketiga ini lebih baik dari seri sebelumnya. Namun sebagian besar misi dalam game ini re-make dari seri pertama Codename 47 tapi ada sedikit lebih diperluas misinya hingga terlihat lebih menarik dan AI (Artificial Intelegence) yang lebih maju. 
Cerita pada game ini berawa dari agent 47 yang terdampar di sebuah lorong gelap. Setelah melewati sebuah pintu ia terjatuh dan mulai flash back ke kejadian sebelumnya. 


4. HITMAN : BLOOD MONEY


Seri ke 4 dari Hitman ini dirilis pada 26 Mei 2006 untuk Windows, Xbox, Xbox360, dan Playstation 2. Seri ini berbeda dari seri sebelumnya karena memuat banyak fitur fitur baru seperti :
-          Grafis yang lebih baik
-          Animasi yang lebih kompleks
-          Kemampuan untuk melompati rintangan seperti memanjat pagar
-          Peningkatan pertempuran dengan senjata
-          Kemampuan untuk menyandera orang
-          Kemampuan untuk melemparkan tubuh korban
-          Misi yang memiliki pilihan untuk membuat kematian target seperti kecelakaan akan membuat gamers naik peringkat.
-          Kemampuan menggunakan uang untuk upgrade peralatan.

Parameter jika kegiatan yang kita lakukan terlihat musuh maka orang orang sekitar akan melihat kita dan kita dapat memilih setelah misi untuk membayar pungli. Dan masih banyak fitur yang ditambahkan dalam seri ke-4 ini. Seri ke 4 ini adalah seri terakhir yang diterbitkan oleh Edios Interactive dan musik hingga background suara yang hampir sempurna masih di pegang oleh Jesper untuk terakhir kalinya.

5. HITMAN : ABSOLUTION


Sampai juga kita pada seri terakhir dalam Hitman Series. Seri Absolution ini dirilis 20 November 2012.
Pada seri terakhir ini mendukung teknik permainan Run and Gun dan gameplay yang lebih luwes. Banyak kesempurnaan yang ditawarkan pada seri ini. Fitur baru adalah Agent47 dapat menerawang patroli musuh yang ada disekitarnya.
Keindahan game ini terletak saat mengundang gamers untuk berpikir dengan cerdik agar dapat diterapkan untuk membunuh secara profesional di game ini dan cara meloloskan diri saat terdeteksi musuh. Kepuasan akan didapat saat berhasil melakukan misi namun tidak terdeteksi musuh.

Berikut adalah kompilasi dan sekilas gameplay Hitman
 

Sumber:

You Might Also Like

0 komentar

Like us on Facebook